Belalang ranting (stick insect) merupakan jenis serangga yang termasuk dalam ordo Orthoptera famili Phasmatodea yang telah dideskripsikan sebanyak 3.000 spesises di seluruh dunia. Belalang ranting merupakan serangga pemakan tumbuhan yaitu daun yang banyak ditemukan di negara tropis dan subtropis seperti Amerika, Kolombia, Kanada, Selandia Baru, dan beberapa negara di Asia seperti Indonesia. Belalang ranting merupakan jenis serangga yang beraktifitas pada malam hari dan bergelantungan pada ranting tanaman. Belalang ini sangat unik karena memiliki bentuk dan warna menyerupai ranting dan daun. Jenis serangga ini jika disentuh akan menjatuhkan diri, berdiam diri dan berkamuflase seperti ranting. Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk pertahanan diri dari pemangsaan predatornya.